Senin, 26 Januari 2009

Gohyong Betawi (Jakarta)

Gohyong Betawi (Jakarta)

Nah ini dia selera Indonesia, mungkin anda baru mendengar atau sudah tahu lama, gohyong ini dimakan dengan sambal kacang, soal rasa? Jangan tanya…

Bahan Isi:
250 gr daging ayam cincang
250 gr udang cincang
100 gr tepung sagu
2 btr telur kocok
2 btg daun bawang iris tipis
3 siung bawang putih cincang
1 sdm minyak
1 sdt garam
½ sdt lada halus
1 sdt gula pasir

Kulit:
2 bh tahu putih, potong menjadi 4 bagian segitiga
300 gr kentang, kupas, potong jadi 4 bagian
3 buah pare, potong melintang 3cm, keluarkan bijinya.
1 lembar kembang tahu basah, potong ukuran 10×10 cm

Sambal Kacang:
150 gr kacang tanah, goreng. Haluskan.
1 sdm kecap manis
2 siung bawang putih goreng
3 bh cabai merah kukus
5 bh cabai rawit kukus
½ sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdt cuka

Cara membuat:
1. Isi: panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Angkat haluskan. Campur bawang putih halus dengan semua bahan isi aduk hingga rata.
2. Ambil selembar kulit kembang tahu, letakkan di sekeliling mangkuk kecil, masukkan adonan isi, lalu kukus dalam dandang panas selama 15 menit. Masukkan adonan isi pada masing-masing kulit ( pare, tahu kentang ) kukus dalam dandang panas selama 20 menit hingga semua bahan matang.
3. Sambal Kacang: haluskan semua bahan sambal kacang aduk rata.
4. Penyelesaian: Letakkan masing-masing gohyong dalam piring saji, lalu potong-potong, beri sambal kacang dan jeruk limau. Sajikan.

Untuk 8 orang


http://kotakresep.com

0 komentar:

Backlinks to my website? ping fast  my blog, website, or RSS feed for Free Ping your blog, website, or RSS feed for Free Ping your blog, website, or RSS feed for FreeTips dan Trik Sukses Bisnis OnlineindotradingUAW BMKGNTTfree indotradingcms | indotradingsakpa
Search Engine
www.e-referrer.com